Banten
Beredar Undangan Pelantikan Eselon 2 Pemprov Banten, Digelar Hari Senin

BANTEN – Gubernur Banten Andra Soni berencana melantik sejumlah pejabat eselon 2 di Pemprov Banten. Undangan pelantikan sudah beredar di beberapa grup percakapan online.
Baca juga Manajemen Talenta, Mau Ideal atau Transaksional?
Dalam undangan disebutkan, pelantikan pejabat pimpinan tinggi pratama di lingkungan Pemprov Banten akan dilaksanakan pada Senin, 26 Januari 2026,di Gedung Negara, Jalan Brigjen KH Syam’un, pukul 16.00.
Diketahui, sejak dilantik Februari 2025 lalu, Andra Soni baru melakukan sekali pelantikan dalam rangka pengisian sejumlah jabatan eselon 2 yang masih kosong November 2025. (red)





