Banten

Pemkot Serang Anggarkan Rp1,3 Miliar untuk Pembangunan Drainase Jalan Tb Sueb

BANTEN – Pemerintah Kota (Pemkot) Serang mengalokasikan anggaran sebesar Rp1,3 miliar untuk pembangunan saluran drainase Jalan Tb Sueb usai warga melakukan perbaikan secara swadaya.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Serang Iwan Sunardi mengatakan, Pemkot Serang mengalokasikan anggaran sebesar Rp1,3 miliar untuk pembangunan drainase Jalan Tb Sueb dalam perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) tahun 2025.

“Kita sudah siapkan perencanaannya, mudah-mudahan bisa terealisasi pada tahun 2025 ini,” katanya di halaman kantor Kecamatan Kasemen, Jumat (16/05/2025).

Lihat juga Bertahun – tahun Tak Diperhatikan Pemkot Serang, Warga Komplek Ciputat Perbaiki Sendiri Drainase Jl Tb Sueb

Iwan menuturkan, pihaknya mendorong agar pembangunan saluran drainase tersebut rampung pada tahun 2025. Dengan catatan, warga di sekitar lokasi tidak menutup saluran drainase dengan beton ketika sudah dilakukan pembangunan.

“Saya sudah menyampaikan ke Walikota Serang, ini harus segera dilaksanakan,” jelasnya.

Dikatakan Iwan, banyak pemilik toko di sepanjang jalan tersebut diduga menutup saluran air karena merasa tidak memiliki tanggung jawab atas keberadaannya. Sehingga menyulitkan pemerintah untuk melakukan pemeliharaan.

Iwan juga membantah langkah ini diambil sebagai bentuk respon karena warga telah memperbaiki saluran drainase di jalan tersebut secara swadaya.

Diberitakan sebelumnya, secara swadaya, warga RT 03 RW 10 Komplek Ciputat Indah mengumpulkan dana demi bisa membuat saluran air dari permukiman warga ke saluran pembuangan yang membelah Jalan Tb Sueb lancar.

Menurut warga, bertahun-tahun kondisi drainase di Jalan Tb Sueb yang menjadi saluran pembuangan akhir komplek mereka dibiarkan tak berfungsi. Berulang kali, pengurus RT komplek mengusulkan perbaikan, namun tak digubris Pemkot Serang.

“Saat hujan turun, kawasan permukiman di RT 003 komplek itu sudah pasti akan digenangi air yang tidak dapat mengalir di saluran air komplek akibat sumbatan pembuangan akhir di Jalan Tb Sueb,” tutur Anto, salah satu warga. (ukt)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button